Bergabungnya Aktivis 98 ke Hanura



"...Aktivis angkatan 98 memiliki posisi yang strategis pada masa pergantian rezim orde baru ke orde reformasi. Mereka adalah sebuah kekuatan yang mendorong terjadinya perubahan itu. Dengan harapan menuju keadaan yang lebih baik, lebih demokratis, lebih bisa menjamin masa depan rakyat Indonesia. Tetapi setelah sekian tahun, ternyata harapan itu tidak terjadi, banyak teman teman aktivis 98 ini justru menjadi kecewa dan menjadi apatis. Sebuah perubahan berhasil tercapai, namun follow up –nya oleh para politisi, tidak menghasilkan sesuatu yang diharapkan seperti semula.

Saya mengajak untuk tidak boleh bersikap apatis dan masa bodoh, karena kita tetap berada dalam satu perahu. Jika perahu ini tenggelam, maka kita semua akan tenggelam. Kita harus memiliki tanggungjawab moral, tanggungjawab politik,  untuk turut serta dalam proses pembangunan perubahan Indonesia.

Setelah kami mengadakan pebicaraan secara intens dan secara jujur, akhirnya muncul suatu kesadaran   Perubahan itu bisa terjadi jika kita punya satu semangat yang sama untuk membangun gerakan yang besar. Dan itulah mengapa  teman teman aktivis 98 saat ini sudah memiliki niat yang sangat kuat untuk bergabung dengan partai Hanura, yang dianggap satu partai yang bisa memberikan inspirasi baru untuk Indonesia yang bersih kedepannya.
bersama bahwa memang Indonesia harus ada perubahan.

Ini yang terus kita bincangkan dan diskusikan sehingga pada tanggal 10 April 2013 nanti dan seterusnya, kita akan melakukan suatu langkah maju untuk mencapai suatu gerakan bersama itu...."

1 komentar:

  1. TOGEL KLIK4D bersama B O L A V I T A

    Memiliki Pasaran Paling Terkenal >> Singapore - Kuala Lumpur - Hongkong << Dengan Diskon Terbesar Dan Minimal Deposit Hanya 50rb dengan Support Semua Bank Indonesia

    Segera Bergabung Bersama kami Sekarang Juga !

    BBM : BOLAVITA
    WA : 081377055002

    BalasHapus